Resep Kue Basah Tradisional | Resep Kue Basah Praktis Terbaru

Resep kue basah tradisional | Resep kue basah praktis terbaru | Halo sahabat pecinta resep kue, bagaimana kabarnya hari ini, siap untuk berkreasi Aneka Resep Kue yang kami sajikan?. Emm setelah beberapa waktu yang lalu berbagi tips Aneka resep kue basah yang cocok untuk jualan, kali ini blog Aneka Resep Kue akan kembali menambah koleksi resep kue lainnya, yaitu "Resep kue basah tradisional Terbaru ".

Sesuai namanya, resep kue basah tradisional adalah kumpulan resep kue basah yang bersifat tradisional (sederhana/ khas daerah). Sedangkan kue basah sendiri merupakan kuliner (kue) yang bersifat tidak tahan lama (tidak untuk disimpan dalam waktu lama). Ciri-cinya bisanya mempunyai tektur lebih lembut (lunak), terbuat dari campuran bahan santan kelapa dan dikukus.
Resep Kue Basah Tradisional | Resep Kue Basah Praktis Terbaru
Nah bagi anda yang penasaran dan ingin berkreasi dengan Aneka resep kue basah tradisional terbaru, silahkan simak baik-baik pembahasannya berikut ini:

1. Kue Petah Banjar
Resep kue basah tradisional | Resep kue basah praktis terbaru Anda sudah pernah menikmati gurihnya kuliner khas Banjar yang disebut Kue Petah? Emm, jika belum maka anda harus datang ke salah satu kota yang ada di provinsi Kalimantan Selatan yang dikenal dengan nama Banjar, ya sebab disana anda akan banyak menjumpai kue lezat dengan cita rasa gurih dengan ciri khas warna hijau ini. Oups, tapi tunggu dulu, dari pada anda jauh-jauh pergi ke Banjar hanya untuk berburu Kue Petah, alangkah baiknya jika anda membuat sendiri Kue yang juga dijuluki Petah Asia ini dirumah. Mau tau resep kue petah khas banjar ini? Yuk simak resepnya di "Resep Kue Petah Banjar".

2. Kue Pancong Betawi
Resep kue basah tradisional | Resep kue basah praktis terbaru
Kue Pancong adalah salah satu kue tradisional khas Indonesia, tepatnya dari daerah Betawi. Kue ini termasuk kuliner yang paling digemari dan diburu oleh banyak orang, sebab selain cita rasa yang khas, kue ini memiliki tekstur yang lembut dan mengenyangkan. Oh ya, Kue ini akan sangat cocok disajikan sebagai cimilan saat bersantai ini akan terasa lebih istimewa jika disajikan dalam keadaan hangat dan ditemani dengan secangkir teh atau kopi. Penasaran dengan resep kue ini? Yuk simak pembahasannya di "Resep Kue Pancong Betawi".

3. Getuk Singkong (Rainbow)
Resep kue basah tradisional | Resep kue basah praktis terbaru Getuk merupakan makanan khas dari Nusantara yang biasanya terbuat dari bahan dasar umbi-umbian (singkong, keladi atau ubi jalar), ciri khas kue ini adalah tekturnya yang empuk dan mengenyangkan. Kue yang masih tergolong dari varian kue basah tradisional ini akan sangat cocok jika dijadikan menu sarapan pagi karena mengandung karbohidrat yang cukup tinggi. Nah bagi anda yang berniat berkreasi dengan Aneka Resep Kue Basah Tradisional, Getuk singkong ini sangat direkomendasikan, sebab selain bahan yang sederhana proses pembuatannya juga cukup mudah. Nah jika anda tertarik dengan kue ini dan berniat membuatnya dirumah silahkan baca resep kue getuk ini di "Resep Kue singkong Rainbow".

4. Kue Talam Singkong
Resep kue basah tradisional | Resep kue basah praktis terbaru
Masih termasuk kedalam golongan Aneka Resep Kue dari Singkong, Kue Talam Singkong merupakan salah satu varian kue basah yang penggemarnya cukup banyak. Rasa legit dan manis menjadi andalan tersendiri bagi kue yang sangat lezat saat disajikan pada waktu senggang ini. Selain itu, proses pembuatannya yang mudah dan praktis membuat kue ini menjadi opsi yang selau dipilih bagi ibu rumah tangga dalam menyediakan sajian sedap untuk keluarga. Untuk mengetahui proses pembutan kue talam ini silahkan baca di "Resep Kue Talam Singkong".

5. Ongol-ongol Parktis
Resep kue basah tradisional | Resep kue basah praktis terbaru
Bagi Anda para pecinta kuliner kue, kata Ongol-ongol tentunya sudah tidak asing lagi ditelinga anda bukan?, ya makanan khas dari Indonesia ini masih bisa ditemukan ditoko-toko kue meskipun mulai langka, Kuliner yang termasuk kedalam golongan kue basah tradisional ini memiliki ciri khas lembut dan legit serta sejuk saat diperut setelah dimakan. Kue ini biasanya digemari oleh semua orang dari golongan usia karena kelezatannya itu. Penasaran dengan resep kue ini? Silahkan baca di "Resep Ongol-ongol Praktis".

Nah demikianlah postingan kali ini tentang "Resep kue basah tradisional | Resep kue basah praktis terbaru ". Semoga bermanfaat bagi kita semua. Oh ya untuk berkreasi aneka resep kue lainnya silahkan baca di Aneka resep kue basah terbaru atau di Resep puding Praktis Terbaru. Sekian Terimakasih.
Baca Juga:

Resep Kue Lapis Rainbow | Resep Kue dari Tepung Beras

Resep Kue Lapis Rainbow | Resep Kue dari Tepung Beras | Setelah beberapa waktu yang lalu memposting resep kue berbahan singkong dengan judul "Resep Cake Singkong Panggang", kali ini Blog Aneka Resep kue akan kembali menambah koleksi resep lainnya dengan tema sama (berbahan tepung beras) dengan judul "Resep Kue Lapis Rainbow".

Berbicara tentang kue lapis tentunya sudah tidak asinglagi bagi anda 'kan?, ya, kue yang termasuk kedalam varian kue basah ini memiliki cita rasa legit manis yang sangat nikmat. Selain itu, warna "Pelangi" nya yang indah dan menggoda membuat kue ini menjadi kuliner incaran bagi semua orang, baik anak-anak maupun oang dewasa.

Nah bagi anda yang penasaran dan ingin membuat sendiri kue lapis rainboe berbahan tepung beras ini dirumah silahkan simak baik-baik pembahasannya berikut.

Resep Kue Lapis, Cara membuat Kue Lapis berbahan tepung beras
Bahan-bahan
  1. 300 gram Tepung Beras putih
  2. 310 gram Gula Pasir putih (gula pasir).
  3. 100 gram Tepung Sagu
  4. Garam (secukupnya).
  5. 3 lembar Daun pandan.
  6. 1.5 liter Santan kental.
  7. Pewarna makanan, (seperti merah kuning hijau dst).
Cara Membuat  Kue Lapis Tepung Beras Kukus
  1. Pertama Masukkan santan, daun pandan dan garam kedalam wadah (panci), lalu panaskan dengan api kecil sambil terus diaduk (agar santan tidak pecah).
  2. Siapkan wadah lainnya, lalu campurkan tepung beras, garam, tepung sagu dan gula pasir, campur semua bahan tersebut sampai benar benar tercampur dengan sempurna.
  3. Selanjutnya, masukkan santan yang sudah matang (point 1) ke dalam wadah ke dua (campuran tepung beras). Caranya, masukkan sedikit demi sedikit santan kedalam wadah tepung sambil diaduk menggunakan tangan (di uleni) hingga santan habis tak tersisa (usahakan agar tepung tidak menggerindil pada proses ini agar kue nantinya matang sempurna).
  4. Berikutnya bagi adonan menjadi beberapa bagian (tergantung berapa warna yang tersedia), lalu warnai setiap adonan dengan warna yang berbeda.
  5. Sekarang siapkan media pengukusan (pansi), Masukkan satu adonan (satu warna) dan tunggu sekitar 10 menit atau sampai setengah matang. Selanjutnya masukkan adonan dengan warna lainnya diatasnya dan tunggu hingga 10 menit berikutnya. Ulangi proses ini pada semua adonan habis.
  6. Setelah semua adonan dimasukkan, tunggu sekitar 15 menit lagi lalu periksa dengan garpu atau lidi kecil untuk memastikan semua lapisan Kue Lapis nya sudah matang dengan sempurna.
  7. Jika sudah dianggap cukup, silahkan angkat dan dinginkan disajikan.
Nah bagaimana sobat Aneka Resep Kue, cukup mudah bukan cara membuat kue Lapis Rainbow berbahan Tepung Beras?, semoga informasi ini mudah dipahami serta bermanfaat bagi kita semua. Oh ya, untuk Aneka Resep Kue berbahan tepung beras lainnya silahkan baca di "Aneka Resep Kue Berbahan Tepung Beras Terbaru", sekian terimakasih.
Baca Juga:

Resep Kue Stik Keju Renyah | Cheese Stick Keju Parmesan

Resep Kue Stik Keju Renyah | Cheese Stick Keju Parmesan | Setelah beberapa waktu lalu memposting Aneka Resep Kue Kering dengan Judul "Resep Kue Kering Lidah Kucing" dan "Resep Kue Nestar Nanas", kali ini blog Aneka Resep Kue akan kembali menambah koleksi resep kue kering lainnya yaitu "Resep Kue Stik Keju Renyah".

Kue stik keju ini biasanya dikenal juga dengan sebuatan Cheese Stick Keju Parmesan, kue ini biasanya tidak pernah absan pada saat perayaan hari-hari besar keagamaan seperti lebaran atau natal. kue ini menjadi kegemaran banyak orang karena cita rasanya khas dengan tekstur renyah dan gurih, sangat cocok dijadikan cimilan saat berkumpul bersama teman atau keluarga tercinta di rumah.
Resep Kue Stik Keju Renyah | Cheese Stick Keju Parmesan
Nah bagi anda yang penasaran dengan kue ini dan berniat membuat sendiri kue ini dirumah berikut kami sajikan resepnya untuk anda, so selamat membaca :)

Resep Kue Stik Keju | Resep Cheese Stick Keju Parmesan
Bahan-bahan :
  1. 500 g terigu segitiga biru
  2. 250 g keju parmesan, -diparut
  3. 200 g sagu
  4. 3 btr telur, -dikocok lepas
  5. 1 sdm maizena
  6. 1 sdt baking powder
  7. 100 g mentega
  8. 200 ml air / air es
  9. 1 sdt garam
  10. Minyak Goreng (secukupnya)
Cara Membuat Kue Stik Keju | Cheese Stick Keju Parmesan
  1. Pertama, campurkan tepung terigu, sagu dan baking powder dalam sebuah wadah, lalu aduk semua bahan tersebut secara merata.
  2. Selanjutnya tambahkan keju parut, telur dan air dingin (separuhnya dulu/ 100 ml), lalu uleni sambil ditambah sisa air sedikit demi sedikit hingga menggumpal.
  3. Berikutnya tambahkan mentega kedalam adonan, uleni adonan hingga rata dan kalis.
  4. Sekarang saatnya anda membentuk adonan, caranya giling adonan pake gilingan pasta, potong sekitar 10cm, kemudian digiling lagi dengan pemotong mie, namun yang ukuran lebih lebar (sekitar 3cm).
  5. Goreng adonan yang sudah dipotong dengan minyak panas yang banyak agar kue matang sempurna. 
  6. Jika sudah matang (kuning kecoklat-coklatan), silahkan angkat, tiriskan kemudian simpan kedalam toples atau bisa juga langsung disajikan.

Emm..., bagaimana, cukup mudah bukan cara membuat kue Cheese Stick Keju Parmesan?. semoga resep ini mudah dipahami dn bermanfaat bagi kita semua. Oh ya, untuk berkreasi dengan aneka resep kue kering lainnya silahan baca koleksi resep kue kami di Aneka Resep Kue Kering Praktis Terbaru. Sekian Terimakasih.

Baca Juga: